Sejak maraknya ponsel docomo beredar di Indonesia, banyak yang kebingungan dalam memahami perbedaan antara Sony Xperia Docomo dan Sony Xperia biasa (global) juga Samsung Docomo dan Global.
Sebenarnya tidak masalah karena docomo dan global sama saja asli, bukan kw, replika, atau kc, hdc, sc, ataupun wc baca:
Jangan ragu menggunakan ponsel docomo, ini alasannya.
Masalahnya ada di harganya, kita tahu misalnya Sony Xperia Z1 compact global sekarang (September 2016) harga sekennya masih di sekitar 2Jt. Sedangkan Z1 Compact Docomo harganya terlampau murah, hanya dengan 1,5jt kita sudah bisa memiliki Z1 C docomo,
RALAT, Juni 2017 ini harga docomo sudah sangat murah bro..
Nah jika kita lihat dari luar saja mungkin kita bisa terkecoh, karena identitas docomo seperti pada layar depan, kesing belakang atau di firmware bisa diganti.
Ada pedagang nakal yang mengubah handphone docomo menjadi seperti handphone global dan kemudian dihargai seharga handphone global.
Ya sebenarnya sah-sah saja sih wong isinya juga sama.
Nah kali ini saya akan menceritakan perbedaan Docomo dan global secara mendetail dari setiap hape.
Perbedaan Sony Xperia ZR Docomo dan Sony Xperia ZR Global
Seperti pada umumnya Sony Docomo, ciri-ciri Xperia ZR Docomo SO-04E adalah terdapat logo docomo pada bagian depan ponsel sebelah atas, dan juga pada kesing belakang tulisan besar di tengan adalah "Xperia" lihat gambar dibawah ini.
 |
Gambar Sony Xperia ZR Docomo |
 |
Gambar perbedaan xperia zr global |
Kemudian perbedaan jelas antara xperia ZR docomo dan ZR biasa adalah pada ZR docomo terdapat antena yang ada pada samping kiri hape, sedangkan pada ZR global tidak ada. Antena tersebut adalah antena TV khusus di Jepang.
Perbedaan ZR docomo selanjutnya adalah pada ZR docomo memori internalnya 32Gb, sedangkan ZR biasa memori internalnya 8Gb. Tapi biasanya ada juga ZR docomo yang memorinya terlihat sebagai 8GB, walau sebenarnya 32GB.
Sony Xperia ZR Docomo 4G LTEnya tidak support di Indonesia, jadi 4G pada Xperia ZR Docomo tidak bisa mendapat sinyal.
Perbedaan Sony Xperia Z Docomo dan Global.
Seperti yang lain, jika Xperia Z docomo SO-01f masih belum diganti shatterproof dan backdoornya maka akan terlihat jelas perbedaannya. Bagian depan atas ada tulisan docomo, kemudian backdoor "Xperia" tertulis besar ditengah, buka "SONY" yang ditulis besar.
 |
Gambar perbedaan Xperia Z docomo |
|
 |
Sony Xperia Z global |
|
Dari segi spesifikasi Sony Xperia Z Docomo SO-01f sama persis dengan Xperia Z1 Global.
Perbedaan Sony Xperia Z docomo tidak bisa 4G karena jaringannya belum pas di Indonesia.
Perbedaan Sony Xperia Z1 Compact Docomo dan Global
Seperti yang lain, jika Xperia Z1 Compact docomo SO-02f masih belum diganti
shatterproof dan backdoornya maka akan terlihat jelas perbedaannya.
Bagian depan atas ada tulisan docomo, kemudian backdoor "Xperia"
tertulis besar ditengah, buka "SONY" yang ditulis besar.
 |
gambar perbedaan Xperia Z1 Compact domoco | |
|
Spesifikasi Sony Xperia Z1 Compact docomo sama persis dengan yang global, termasuk 4G pada Z1 C docomo sudah bisa dipakai di Indonesia.
Perbedaan yang bisa kita teliti lebih jauh adalah NFC pada Xperia Z1 Compact docomo tidak bisa hidup.
Perbedaan Sony Xperia Z1 Docomo dan Global
Sony Xperia Z1 adalah Flaghsip Sony tahun 2013, walaupun sudah cukup berumur tapi Xperia Z1 masih worth buat digunain di tahun 2017 ini. Bagaimana tidak Xperia Z1 adalah smartphone Sony pertama yang menggunakan kamera 20.7MP sensor G lens.
Nah untuk Xperia Z1 internasional atau global dan docomo maupun AU sama-sama menggunakan processor Qualcomm MSM8974 Snapdragon 800 Quad Core 2.2Ghz dengan RAM 2 GB, kamera Belakang 20.7MP dan kamera depan 2MP.
Xperia Z1 Docomo sudah mendukung 4G di Indonesia sama seperti global.
Nah perbedaan Sony Xperia Z1 Global dan Japan adalah kalau versi global menggunakan memori internal 16GB, sedangkan untuk versi Docomo dan AU menggunakan memori internal 32 GB, perbedaan lain adalah pada layarnya, xperia Z1 Docomo layarnya lebih jernih, walaupunj layarnya masih tft tapi sudah lebih jernih di Docomo ini.
Untuk perbedaan fisik Xperia Z1 global dan docomo adalah Xperia Z1 Docomo terdapat logo docomo diatas dan Sony dibawah layar, walaupun begitu logo ini dapat dengan mudah diganti dengan mengganti shatterproofnya.
Bagian kesing belakang Sony Xperia Z1 logo Sony besar di tengah, dan logo Xperia kecil di bawah
Kesing belakang Sony Xperia Z1 Docomo terdapat tulisan Xperia besar dan docomo di kecil dibawah.
 |
Sony Xperia Z1 Global |
 |
Gambar Sony Xperia Z1 Global |
Untuk ciri-ciri Xperia Z1 Docomo lain jika sudah menggunakan firmware global NFC gak bisa hidup, kemudian juga memori internalnya 32GB.
Untuk hape-hape komodo lain saya update besok ya, ditunggu aja